5 Cara Mudah Mengenal Diri Sendiri

 

6-cara-mudah-mengenal-diri-sendiri
cara mudah mengenal diri sendiri /pic: pixabay

Sudah kah kita mengenali diri kita selama ini? Jangan-jangan selama ini hanya sibuk mengenal orang lain, sedangkan diri sendiri tidak dikenal. apa cara mudah mengenal diri sendiri?

Siang ini setelah mengobrak-abrik salah satu aplikasi yang paling sering aku kunjungi. Aku mendapatkan sebuah postingan dengan judul yang menarik, judulnya "Cara Mudah Mengenal Diri Sendiri", postingan dengan nama akun @khaalidsaali memberikan beberapa tips untuk pembaca agar lebih mudah mengenal diri sendiri.

5 Cara Mudah Mengenal Diri Sendiri 

Tips pertama Membuat pertanyaan seputar dirimu

Pertanyaan yang diajukan tentunya mengacu pada dirimu, apa yang kamu sukai, kelebihanmu apa dan apa kekuranganmu. Nah, menjawab pertanyaan singkat seperti ini maka memudahkan kita untuk mengenal diri kita. Jangan sampai selama ini kita hanya tau kelebihan kita dan tidak memperhatikan apa kekurangan kita, sehingga kita menjadi orang yang selalu melihat tinggi diri kita, atau malah kita hanya melihat apa yang menjadi kekurangan dalam diri kita sehingga kita selalu merasa minder dan cepat putus asa setiap melakukan sesuatu.

Tips kedua minta pendapat orang lain tentang dirimu

Terkadang kita merasa aneh bahkan malu jika meminta seseorang untuk memberikan tanggapan soal dirimu. Untuk mengenal dirimu kita bisa bertanya pada orang-orang terdekat. Seperti, ayah, ibu, kakak, adik, sahabat, atau tetangga. Mereka yang sudah tau dan kenal lama dengan dirimu, pasti memiliki penilaian tersendiri tentang kamu. Nah, dengan itu kamu bisa bertanya pada mereka dan yang perlu kamu kamu ketahui terlebih dahulu adalah setiap masukan dan penilaian adalah hasil pengamatan selama berteman denganmu, jadi apapun yang dinilai kamu harus terima dengan lapang dada.

Tips ketiga melakukan tes melalui website tes kepribadian

Zaman semakin canggih, alat teknologi pun semakin bagus. Semua keperluan bahkan bisa didapatkan dengan mudah. Termasuk untuk mengetahui bagaimana watak kepribadian kita pun bisa menggunakan alat teknologi. Website yang bisa digunakan untuk mengecek sifat kita adalah 16personalities.com, kepribadianku.com, dan hipweemcom

Tips terakhir adalah lakukan hobi baru. Mulailah hal-hal baru untuk menantang dirimu, apakah kau suka dengan hal baru atau kau hanya bisa hidup dengan hal lama

Tips keempat membaca buku membaca

Selain dengan bantuan alat teknologi, buku menjadi salah satu acuan untuk melakukan riset tentang dirimu. Bacalah buku-buku yang membahas tentang kepribadian, pikiran, dan perkembangan diri. Hal ini dapat membantumu untuk mengetahui bagaimana sikap dan kepribadianmu. Ada pun buku yang yang bisa kamu baca adalah Kepribadian Berdasarkan MBTI karya Kim Sona, 3 in 1 the Series of Personality Tes: Who I'm I? Karya Nurul Chomaria, S.psi, Coba Tes Kepribadianmu karya Niken Kinari, S.psi, dan buku Tes Kepribadian Paling Akurat.

Kelima tulislah jurnal

Salah satu cara mudah mengenal diri sendiri adalah menunagkan apa yang kita rasakan dalam sebuah tulisan. Dengan menunagkan ide, gagasan, kita bisa mengenali dengan mengungkapkan apa yang kita rasakan. 

Nah, itulah lima cara mudah mengenal diri sendiri. Selamat berkenalan dengan dirimu(*)

Posting Komentar untuk "5 Cara Mudah Mengenal Diri Sendiri "