Ternyata Begini Cara Memulai Menulis yang Mudah. Pemula Wajib Tahu

         
Ternyata Begini Cara Memulai menulis yang Mudah. Pemula Wajib Tahu
Cara Memulai menulis yang Mudah/desain by Canva 
                                        
Ternyata masih banyak orang yang kebingunan untuk memulai menulis. Seperti yang dialami oleh adik ipar saya yang sedang melaksanakan KKN di Malang. Mahasiswa semester 6 ini mengaku kesulitan saat ingin menuangkan apa yang ada dalam pikirannya ke dalam bentuk tulisan.

"Ide itu ada di kepala, tapi untuk menuangkan ke dalam bentuk tulisan kok rasanya sulit sekali." Katanya saat menelpon tadi malam.

Menuangkan ide yamg terlintas tidak semudah yang kita bayangkan. Yang membuat bingung adalah mau mulai dari mana dan kata apa yang akan saya tulis sebagai tulisan awal.

Saya pun menjelaskan beberapa cara yang pernah saya terapkan ketika bingung untuk memulai menulis.

 Cara menulis yang mudah untuk pemula 

1. Tulis apa saja yang terlintas

Menulis apa saja yang terlintas adalah cara yang saya pakai setelah membaca buku Writing Without Teacher karya Petter Elbow. Beliau memberikan saran ini untuk semua penulis pemula saat belum bisa sepenuhnya menuangkan isi kepala ke dalam sebuah kertas kosong.

Maka, menulis apa yang terlintas adalah jalan ninja yang bisa dilakukan sebagai langkah awal pembuka tulisan. Kalau yang terlintas saya tidak bisa. Bagaimana?

Yah, ditulis saja. Saya tidak bisa. Karena, ide-ide cemerlang lainnya akan hadir setelah tangan digerakkan, dan pikiran digunakan untuk berpikir.

2. Merekam

Alternatif kedua adalah dengan cara merekam. Cara ini bisa memudahkan kita untuk menulis. Rekam lah apa saja yang terlintas dibenak. Lalu tulis kembali hasil rekaman tersebut dalam bentuk tulisan.

3. Jangan sia-sia kan niat

Yang ketiga saya berikan saran agar tidak menyia-nyiakan apa yang sudah diniatkan. Menulis memang sebuah keterampilan yang bisa dimiliki semua orang. Namun, jika niat tidak dimantapkan dan tidak dijalankan, maka mimpi kosong yang akan kita capai.

Nah, itu adalah beberapa langkah untuk memulai menulis. Tapi, selain kesulitan memulai menulis ternyata ada kesulitan lain yang sering dialami penulis pemula. Yaitu, dari mana datangnya ide.

Ide adalah harta karunnya para penulis. Ia bisa datang seperti debu yang berterbangan dan pergi begitu saja tanpa pamit. Jika, tidak segera diamankan maka akan sia-sia

13 sumber ide

Berikut adalah sumber-sumber ide tulisan yang saya rangkum.

1. Pengalaman

2. Hobi

3. Ilmu pengetahuan

4. Keahlian

5. Kelebihan kita

6. Kekurangan kita

7. Profil diri sendiri

8. Hasil tontonan filim

9. Mendengarkan musik

10. Cerita teman

11. Pengalaman orang lain

12. Perjalanan

13. Alam

Semua sumber ide di atas bisa digunakan untuk menulis. Sekarang tergantung kita mau mulai dari yang mana. Intinya ada kemauan dan keinginan untuk memulai. Tidak ada gunanya menyimpan segudang ide tapi tak ada kemauan untuk memulai.

Menulis itu sebuah proses yang harus dilakukan terus menerus. Kata pak Nasrul dalam bukunya berjudul 90 Hari Menulis Buku
Menulis adalah proses latihan dan mencoba terus menerus. Kemampuan menulis ibaratnya juga seperti mata pisau, agar tidak berkarat mata pisah harus dipakai dan diasah terus menerus.



Posting Komentar untuk "Ternyata Begini Cara Memulai Menulis yang Mudah. Pemula Wajib Tahu"